Jumat, 13 Agustus 2010

Seberapa peduli kita terhadap bumi ini?


Ini ada tips yang dapat membantu mencegah penggundulan hutan. Sedapat mungkin, kita harus mencoba menggunakan kertas daur ulang. Zaman sekarang produk daur ulang mudah didapatkan. Banyak toko penjual alat-alat kantor dan kedai sampah menyediakan kertas cetak daur ulang, amplop, dan kertas toilet. Anda juga bisa menyimpan semua kertas yang terpakai pada satu sisi, jilid dengan menggunakan jepitan yang kuat, dan gunakan sisi yang lain. Ini bisa dibuat menjadi buku catatan di rumah untuk membuat catatan atau buku coretan bagi anak-anak kecil. Anak-anak bisa menggunakannya, dan belajar manfaat daur ulang. Jadi mari kita ingat 3M: Mengurangi, Menggunakan Kembali, Mendaur Ulang!


Menghemat energi
Berbagi dengan menggunakan sarana transportasi umum, sebagai media mobile, kita telah mengurangi, kemacetan dan menghemat bahan bakar, hanya gunakan kendaraan pribadi jika terpaksa, atau alangkah baik & sehat bersepeda ria :) 
Sejauh ini kulkas adalah satu-satunya pemakai listrik terbesar dalam setiap rumah tangga yang mencapai 10-15% dari pemakaian listrik setiap bulan. Orang bisa menghemat energi dengan tidak menyetel thermostat terlalu tinggi. Bahkan satu derajat sudah membuat banyak perbedaan. Hindari kulkas dari sinar matahari dan ventilasi panas; juga pergunakanlah saklar hemat listrik dekat thermostat dan bersihkanlah gulungan kondensor. Tips ini akan membantu menghemat energi sehingga kita bisa lebih ramah terhadap lingkungan.

Pertimbangkanlah mengganti bola lampu pijar dengan bola lampu neon yang lebih hemat energi dan tahan lama. Menurut penelitian dari Energy Star (Bintang Energi), jika setiap rumah mengganti satu bola lampu saja dengan bola lampu neon, maka kita akan menghemat energi yang cukup untuk menerangi lebih dari 2,5 juta rumah untuk satu tahun dan mencegah gas rumah kaca setara dengan emisi dari hampir 800.000 kendaraan.

Pertimbangkanlah berapa banyak bola lampu di dalam rumah Anda. Sekarang bayangkan berapa yang bisa Anda hemat jika mereka semua lampu hemat energi. Satu bola lampu demikian memakai listrik kurang dari ¼ dari model standar dan bisa tahan hingga 12 kali lebih lama, memberikan penghematan yang sangat berarti pada tagihan listrik dan menjamin lingkungan yang lebih hijau dan bersih. 
Menghemat Sumber Daya Bumi yang Berharga
Apakah Anda tahu bahwa Anda bisa menurunkan tagihan air Anda hingga 50 persen? Cukup memasang kepala pancuran dan kran yang alirannya kecil, maka Anda akan mengurangi pemakaian air hingga setengah tanpa mengurangi daya gunanya. Sekarang Anda bisa menurunkan mesin pemanas air hingga 50°C (120°F) dan menyaksikan biaya air panas menjadi turun. Anda akan menghemat uang setiap bulan, dan membantu menghemat sumber daya bumi yang berharga. 
Mandi dengan pancuran cepat, menghemat kira kira 1/3 dari jumlah air dibandingkan dengan bak rendam; dan mandi rata-rata menghabiskan air panas paling banyak pada rumah tangga. Bak mandi biasa menghabiskan 15-25 galon air panas, sementara lima menit mandi pancuran menghabiskan kurang dari 10 galon. 




Menghemat pada setiap cangkir minuman panas. Masaklah air sebanyak yang Anda perlukan untuk satu cangkir, daripada memasak air yang berlebihan yang tidak digunakan, jadi menghemat energi dan uang. 

Mengurangi Polusi Tanah
Dengan menggunakan baterai yang bisa diisi ulang daripada yang sekali pakai, maka Anda akan menghemat uang dan mengurangi polusi tanah dalam jangka waktu panjang. Dan jika Anda ingin lebih membantu lingkungan, Anda bisa membeli baterai isi ulang dengan energi matahari. Energi matahari gratis bagi kita semua. dan tentunya sudah menjadi kewajiban untuk TIDAK MEMBUANG SAMPAH SEMBARANGAN.
Gunakanlah Wadah yang Bisa Didaur Ulang
Sekalipun ada beberapa industri botol air yang bagus mutunya yang menggunakan botol air yang bisa dimusnahkan, akan tetapi Anda tetap tidak bisa mengalahkan air ledeng yang disaring dan diisi ke dalam botol atau gelas yang dapat dipakai berulang ulang. Untuk menghemat pembungkus, hal yang sama berlaku bagi minuman yang banyak dikonsumsi, seperti kopi dan teh. Botol yang bisa dipakai berulang ulang dan botol dengan penutup yang berfungsi sebagai gelas semakin banyak tersedia dalam berbagai ukuran, bentuk, dan warna. Mudah untuk mendapatkan satu yang cocok untuk Anda. 


tips diatas hanyalah beberapa, dari cara2 melestarikan alam, yang dapat kita aplikasikan sehari2, masih banyak cara lain untuk peduli terhadap alam yang telah dianugerahkan Sang Pencipta ini, tergantung seberapa peduli kita untuk menjaganya...,  bagi teman2 yg mengaku pecinta alam, mestinya telah mengaplikasikan salah satu tips tersebut.

semoga bermanfaat, salam kere horee! 
wassalamualaikum...   :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar